Dijual Mulai Rp1.4 juta, Xiaomi Rilis Redmi 13C di Indonesia

Redmi 13C Rilis di Indonesia

Resmi rilis di Indonesia, Xiaomi Redmi 13C menawarkan inovasi dan fitur yang lebih lengkap menjadi standar baru Hp entry-level. Xiaomi menghadirkan varian terbaru mereka ini sebagai penerus pendahulunya Redmi 12C yang rilis pada Maret lalu.

Meski dibanderol dengan harga sejutaan, Redmi 13C sudah dilengkapi kamera utama 50 MP yang ditemani lensa makro 2 MP. Pengguna juga dapat berkreasi dengan hasil foto karena ada dukungan 10 filter dengan berbagai nuansa vintage dan kekinian.

Selain ukurannya yang luas, layar Redmi 13C memiliki refresh rate 90Hz sehingga dapat menikmati berbagai konten lebih maksimal. Juga telah dilengkapi Eye Protection untuk melindungi mata dari paparan cahaya biru dari layar agar tidak cepat lelah.

Performa Redmi 13C

Redmi 13C tersedia dalam dua varian ditopang RAM 6GB dan 8GB dengan kapasitas storge 128GB hingga 256GB serta slot microSD. Untuk dapur pacunya mengandalkan chipset Helio G85 dari Mediatek dengan pengolah grafis dari GPU Mali-G52 MC2.

Inovasi cukup menjanjikan adalah dukung NFC pada Xiaomi Redmi 13C yang tidak ditemukan pada pendahulunya. Banyak sekali kemudahan yang ditawarkan sebagai penunjang aktivitas. Xiaomi sukses menghadirkan standar baru pada perangkatnya ini.

Tidak hanya fungsi yang meningkat, desain generasi terbaru dari Redmi Series ini juga menunjang penampilan. Pilihan warna yang tersedia menarik seperti Glacier White, Clover Green dan Midnight Black. Tinggal pilih yang sesuai dengan selera.

Harga dan ketersediaan

Bagi yang tertarik, Xiaomi Redmi 13C sudah tersedia mulai 12 Desember 2023 dengan harga Rp 1.499.000 varian RAM 6GB storage 128GB. Sementara versi lebih tinggi varian RAM 8GB storage 256GB, Xiaomi membanderol seharga Rp 1.799.000.

Dengan resminya Redmi 13C rilis di Indonesia ini semakin menambah pilihan bagi konsumen khususnya di segmen Hp entry-level. Harga Hp bersaing dan performa tidak kalah dengan produk lain menjadi daya tarik kuat untuk memikat calon pembeli.

Tunggu apa lagi, buat yang penasaran dengan Hp Xiaomi terbaru daru keluarga Redmi Series ini bisa membeli secara online di situs resmi Mi Indonesia. Juga melalui toko online atau kunjungi gerai-gerai resmi Xiaomi terdekat yang ada di kota Anda.