Meramaikan bursa smartphone kelas menengah, harga OPPO Reno4 saat pertama diboyong ke Indonesia dibanderol Rp 4 jutaan. Sektor kamera menjadi salah satu nilai jual yang ditawarkan OPPO kepada calon konsumen yang hobi dengan dunia fotografi dan videografi.
Suksesor OPPO Reno3 ini juga dirancang sebagai penunjang aktivitas sehari-hari menawarkan performa terbaik di kelasnya. Sementara untuk segmen menengah ke atas yang punya dana lebih, ada OPPO Reno4 Pro yang tentunya ditawarkan dengan harga lebih tinggi.
Spesifikasi OPPO Reno4
Harga Hp | Rp 3.499.000 (8GB/128GB) |
Rilis | Agustus 2020 |
Platform | |
Chipset | Qualcomm SM7125 Snapdragon 720G (8 nm) |
CPU | Octa-core (2×2.3 GHz Kryo 465 Gold & 6×1.8 GHz Kryo 465 Silver) |
GPU | Adreno 618 |
OS | Android 10, ColorOS 7.2 |
Memori | |
RAM | 8GB |
Internal | 128GB |
Eksternal | microSDXC (dedicated slot) |
Bodi | |
Dimensi | 160.3 x 73.9 x 7.7 mm |
Berat | 165 gram |
Layar | OLED, 430 nits (typ) |
6.4 inci, 1080 x 2400 piksel, rasio 20:9 | |
Baterai | Li-Po 4015 mAh |
VOOC Flash Charge 30W | |
Warna | Galatic Blue, Space Black, Nebula Purple |
Kamera Depan | |
Single | 32MP, f/2.4, 26mm (wide), 1/2.8″, 0.8µm |
Video | 1080p@30fps |
Fitur | HDR |
Kamera Belakang | |
Quad | 48MP, f/1.7, 26mm (wide), 1/2.0″, 0.8µm, PDAF |
8MP, f/2.2, 119˚ (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm | |
2MP, f/2.4, (macro) | |
2MP, f/2.4, (depth) | |
Video | 4K@30fps, 1080p@30/60fps, gyro-EIS |
Fitur | LED flash, HDR, panorama |
Konektivitas | |
SIM | Dual SIM (Nano + Nano) |
Jaringan | GSM/HSPA/LTE |
WLAN | Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct |
Bluetooth | 5.1, A2DP, LE, aptX HD |
Positioning | GPS, GLONASS, BDS, GALILEO, QZSS |
NFC | Tidak ada |
Lainnya | |
Jack audio | 3.5mm jack |
Radio | FM Radio |
USB | USB Type-C 2.0, USB On-The-Go |
Sensor | Fingerprint (under display, optical), accelerometer, gyro, proximity, compass |
Cek info | Harga Hp OPPO |
Diotaki Snapdragon 720G
Tidak hanya menarik dari sisi desain, OPPO Reno4 juga memiliki jeroan yang mumpuni. Dalam dapur pacunya telah dihuni oleh chipset Snapdragon 720G dari Qualcomm. OPPO juga menyertakan GPU Adreno 618 yang akan bertugas mengolah sektor grafisnya.
Dibekali RAM 8GB, harga OPPO Reno4 untuk pasar di Indonesia hanya tersedia dalam satu pilihan. Ruang penyimpanannya sudah terbilang besar 128GB. Namun bagi pengguna yang butuh ruang lebih dapat menggunakan microSD card sebagai eksternal hingga 256GB.
Ultra Slim Body
Kesan pertama saat menggengam smartphone yang menjalankan Android 10 ini adalah tipis dan ringgan. Ya! OPPO Reno4 termasuk salah satu yang paling tipis di kelasnya dengan ketebalan hanya 7.7 mm. Begitu juga bobotnya yang ringan, hanya 165 gram saja.
OPPO Reno4 memang layak disebut sebagai sebuah perangkat yang trendi dan fashionable untuk anak muda. Tekstur matte dan warna yang dibuat melalui teknik “Reno Glow” membuat warna OPPO Reno4, yaitu Galatic Blue, Space Black dan Nebula Purple terlihat mewah.
Layar OLED 6.4″ FHD+
Beralih ke sisi depannya, OPPO Reno4 datang dengan layar OLED berdiagonal 6.4 inci resolusi 1080 x 2400 piksel alias FHD+. OPPO menyebutnya “Dual Punch-hole Display”, karena di pojok kiri atas terdapat dua buah punch-hole berisikan dua lensa kamera depan.
Mengantongi Sertifikasi TÜV Rheinland Low Blue Light, layar OPPO Reno4 aman ditatap oleh mata sepanjang hari karena rendah paparan warna biru dari layar. Namun tidak ada rincian di situs resmi OPPO mengenai pelindung layar atau anti gores yang digunakan.
Kamera OPPO Reno4
Dibekali empat kamera di bagian belakang, OPPO Reno4 memang layak disebut sebagai photography dan videography mobile. Adapun setup kameranya adalah lensa utama 48MP bukaan f/1.7 ditemani lensa ultrawide 8MP dengan sudut pandang hingga 119 derajat.
Dua lensa tersisa masing-masing beresolusi 2MP + 2MP adalah lensa makro dan kedalaman atau bokeh. Apabila pendahulunya OPPO Reno3 Pro memiliki dua kamera depan, OPPO Reno4 hanya dibekali satu kamera depan 32MP yang sudah sangat mencukupi untuk foto selfie.
Baterai 4015 mAh
Meskipun memiliki bodi dengan ketebalan hanya 7.7 mm, namun OPPO sukses membenamkan baterai besar 4015 mAh untuk menyuplai tenaga pada OPPO Reno4. Untuk pengisian ulang baterai dari jenis Li-Po tersebut didukung teknologi VOOC Flash Charge 30W.
Hanya dibutuhkan waktu sekitar 20 menit untuk mengisi baterai dari kondisi 0 hingga 50 persen. Di sektor baterai, OPPO Reno4 terbilang sama dengan smartphone lain di kelasnya. Karena saat ini, hampir semua produsen membekali perangkatnya dengan baterai besar.
Miliki segudang fitur
Mengingat harga OPPO Reno4 yang memang tidak murah, memang sudah sepantasnya apabila mengadopsi sensor fingerprint di dalam layar. Namun cukup disayangkan, ternyata OPPO belum melengkapi jajaran Reno Series ini dengan salah satu fitur terbilang penting, yaitu NFC.
Menjalankan ColorOS 7.2 berbasis Android 10, OPPO Reno4 dibekali dengan segudang fitur yang mempermudah aktivitas sehari-hari. Mulai dari Smart Spying Prevention, Smart AirControl yaitu menggunakan gerakan untuk mengontrol ponsel, dan Smart Rotation.
Harga OPPO Reno4
OPPO memang menjadikan smartphone ini sebagai perangkat yang benar-benar mampu memenuhi berbagai macam kebutuhan penggunanya. Dibandingkan dengan saat pertama kali dirilis, saat ini harga OPPO Reno4 di tahun 2022 semakin murah dan terjangkau.
Selain jajaran hp Xiaomi, produsen lain yang juga bersaing ketat dengan OPPO adalah lini produk dari hp Samsung. Tidak bisa dipungkiri nama besar pabrikan asal Korea tersebut susah untuk ditaklukkan dan menjadi nilai jual utama bagi konsumen di Indonesia.