Akan bertarung di kelas menengah ke bawah, harga Huawei Y7 Pro (2019) tersedia dalam dua varian dengan spesifikasi RAM 3GB storage 32GB, dan versi tertinggi ditenagai RAM 4GB yang membawa storage lebih lapang yaitu 64GB.
Secara resmi Huawei memperkenalkan Y7 Pro (2019) pada bulan Januari lalu. Dilihat dari harga dan spesifikasi yang diusungnya, varian ini akan bersaing dengan perangkat lain seperti Redmi 7, Redmi Note 7, atau bisa juga dengan Vivo Y17.
Spesifikasi Huawei Y7 Pro
Harga Hp | Rp 1.899.000 |
Rp 2.499.000 | |
Rilis | Januari 2019 |
Platform | |
Chipset | Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 (14 nm) |
CPU | Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53 |
GPU | Adreno 506 |
RAM | 3GB/4GB |
Storage | 32GB/64GB (microSD, up to 512GB) |
OS | Android 8.1 (Oreo); EMUI 8.2 |
Bodi | |
Dimensi | 158.9 x 76.9 x 8.1 mm |
Berat | 168 gram |
Layar | IPS LCD 6.26 inci 720 x 1520 piksel, rasio 19:9 |
Baterai | Non-removable Li-Ion 4000 mAh battery |
Charger | Fast battery charging 10W |
Warna | Midnight Black, Aurora Blue |
Kamera Depan | |
Single | 8MP, f/2.0 |
Video | 1080p@30fps |
Fitur | HDR |
Kamera Belakang | |
Dual | 13MP, f/1.8, PDAF |
2MP, depth sensor | |
Video | 1080p@30fps |
Fitur | LED flash, HDR, panorama |
Konektivitas | |
SIM | Hybrid Dual SIM (Nano + Nano) |
Jaringan | GSM/HSPA/LTE |
Speed | 4G LTE |
WLAN | Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot |
Bluetooth | 4.2, A2DP, LE |
GPS | Yes, with A-GPS, GLONASS, BDS |
NFC | Yes (market dependent) |
Lainnya | |
Jack audio | 3.5mm jack |
Radio | FM Radio |
USB | microUSB 2.0 |
Sensor | Accelerometer, proximity, compass |
Info terkait | Harga Hp Huawei |
Snapdragon 450 + RAM 3GB/4GB
Dapat dimaklumi apabila spesifikasi Huawei Y7 Pro (2019) hanya diotaki prosesor octa-core berkecepatan 1.8 GHz dari chipset Snapdragon 450 serta dukungan GPU Adreno 506 untuk grafis. Karena memang ditawarkan dengan harga terjangkau.
Huawei Y7 Pro tersedia dalam dua varian, yang pertama ditenagai RAM 3GB dengan storage 32GB dan versi tertingginya dengan kapasitas RAM 4GB plus storage 64GB. Kedua model ini sama-sama dibekali microSD card hingga 512GB.
Huawei P30 | Huawei P30 Pro |
Desain dan tampilan lebih kece
Meski tidak membawa perubahan mencolok dibandingkan pendahulunya Huawei Y6 dan Huawei Y5 Prime, namun tampilan Huawei Y7 pro terlihat lebih stylish dan kekinian. Berdimensi 158.9 x 76.9 x 8.1 mm, bobotnya tergolong sedang, 168 gram.
Bagi calon pengguna dari kalangan anak muda yang ingin meminang harga Huawei Y7 Pro (2019), smartphone yang menjalankan sistem operasi Android 8.1 (Oreo) ini hanya tersedia dalam balutan warna Midnight Black dan Aurora Blue.
Huawei P30 Lite | Huawei P20 Pro |
Layar “Dewdrop” lebar 6.26 inci
Seperti kebanyakan smartphone terbaru saat ini, Huawei Y7 Pro juga datang dengan layar luas. Menggunakan panel IPS LCD berdiagonal 6.26 inci, resolusinya pun sudah memadai yaitu 720 x 1520 piksel dengan rasio layar kekinian 19:9.
Pada bagian atas layar Huawei Y7 Pro terlihat ada hiasan poni dengan desain “Dewdrop”, berbentuk setengah lingkaran. Layar luas dengan bezel yang tipis pada semua sisinya membuat smartphone ini terasa asyik untuk menjalankan multimedia ataupun bermain game.
Dual kamera utama 13MP + 2MP
Seperti Huawei Nova 3i, untuk memotret Huawei Y7 Pro juga telah dipersenjatai dengan konfigurasi dua-camera. Terlihat pada bagian belakangnya dua lensa masing-masing beresolusi 13MP PDAF dan 2MP depth sensor yang disusun secara vertikal.
Sementara pada bagian depan, Huawei Y7 Pro (2019) membawa kamera selfie beresolusi 8MP yang dibingkai oleh poni. Meskipun tergolong standar, namun hasil jepretan akan terlihat menarik dan sempurna berkat dukungan fitur retouching otomatis.
Huawei Mate 20 | Huawei Mate 20 Pro |
Catu daya besar, 4000 mAh
Apabila Anda yang tertarik menebus harga Huawei Y7 Pro tidak perlu khawatir akan cepat kehabisan daya. Pasalnya, Huawei telah membenamkan baterai besar berdaya 4000 mAh. Untuk pengisian ulang telah didukung oleh fast charging 10W.
Seperti yang telah disinggung di atas, Huawei Y7 Pro (2019) ditopang dengan microSD card. Namun apabila ingin memanfaatkan eksternal tersebut harus mengorbankan salah satu SIM card, karena masih menggunakan slot Hybrid Dual SIM.
Face unlock terbaru
Huawei tidak melengkapi Y7 Pro dengan sensor fingerprint, namun untuk membuka kunci layar dapat dilakukan dengan lebih cepat dan mudah menggunakan fitur face unlock versi terbaru 2.0 yang telah terintegrasi pada kamera depan.
Harga Huawei Y7 Pro
Tersedia dalam dua model, harga Huawei Y7 Pro terbaru saat ini ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 1.8 juta hingga Rp 2.4 juta. Meskipun membawa spesifikasi memadai serta dijual terjangkau, tetap saja tidak mudah bersaing dengan sederet hp Xiaomi yang tidak kalah menarik.